Influenza, inilah cara tepat mengatasinya

 

Influenza, disebabkan oleh virus dan virus ini akan menginfeksi tubuh seseorang yang antibodinya melemah karena tubuh dalam kondisi tidak fit dan kurang istirahat

Gejala influenza apa saja dan apa beda influenza dengan pilek

Influenza sama dengan flu. Oleh sebab itu, jika mendengar seseorang sakit influenza maka secara otomatis kita akan berfikir bahwa orang tersebut telah terkena flu. Penyebab influenza atau flu adalah virus yang akan menginfeksi dan menyerang hidung, tenggorokan serta paru paru.

Terutama dimusim perubahan cuaca atau disebut juga dengan musim pancaroba yaitu perubahan dari musim hujan kemusim panas atau sebaliknya. Dalam cuaca seperti ini akan menyebabkan banyak orang menjadi rentan untuk terserang influenza atau flu ini.

Berapa lama influenza akan berlangsung ?

Infeksi virus ini memang mudah sekali menular khususnya pada periode 3 sampai 4 hari pertama seseorang terserang infeksi virus influenza ini.

Gejala virus influenza ini antara lain badan akan demam, sakit kepala, batuk batuk, badan terasa pegal pegal, tenggorokan sakit dan nafsu makan menurun.

Untuk selanjutnya, gejala influenza ini akan semakin parah hingga berlangsung selama 2 sampai 4 hari lamanya. Setelah itu, gejala influenza ini akhirnya akan mereda dan selanjutnya akan sembuh.

Apa perbedaan antara influenza dan pilek ?

Pada umumnya, kita menganggap bahwa influenza itu sama dengan pilek karena keduanya pada awalnya mempunya gejala hampir sama dan sama sama meruapakan penyakit pernapasan. Namun demikian, ternyata influenza dan pilek adalah 2 kondisi yang berbeda ya.

Hal ini, karena pilek akan datang secara bertahap dengan gejala yang lebih ringan jika dibandingkan gejala influenza. Oleh sebab itu, penderita pilek tidak terlalu mengganggu kegiatan rutinitas penderitanya.

Beda halnya dengan influenza, karena gejalanya akan lebih berat sehingga akan mengganggu aktifitas rutin penderitanya. Namun demikian, masa inkubasi influenza akan lebih singkat jika dibandingkan dengan pilek.

Pilek jarang sekali yang menyebabkan masalah kesehatan lainnya tetapi influenza dapat menyebabkan masalah kesehatan lainnya.

Masalah kesehatan lain yang disebabkan influenza antara lain antara lain :

- Radang selaput lendir

- Radang paru paru

- Infeksi telinga

- Sepsis (respon ekstrem dari tubuh manusia terhadap infeksi dan termasuk dalam keadaan darurat medis yang dapat mengancam jiwa)

Namun demikian, jika gejala yang dialami cukup parah maka Anda dapat memastikan diagnosisnya, apakah Anda mengalami influenza atau pilek.

Bagaimana cara penyebaran virus influenza

Virus influenza ini penyebarannya dapat terjadi antara lain lewat tetesan atau percikan air liur (droplet) melalui udara, pada saat penderitanya berbicara, bersin maupun batuk. Droplet ini akan menempel pada benda benda yang berada disekitar orang yang terinfeksi virus ini.

Oleh sebab itu, seseorang dapat tertular virus ini setelah menghirup percikan air liur tadi atau telah memegang benda tertentu yang sudah terpapar droplet penderita influenza ini. Kemudian tangan yang sudah tertempel virus tadi, menyentuh mata, hidung maupun mulut.

Selain itu, melakukan berbagi peralatan minum atau makan seseorang yang telah terinveksi virus influenza meskipun belum muncul gejala maka akan dapat menularkan virus ini.

Virus influenza ini dapat ditularkan oleh orang yang terinfeksi virus ini dalam waktu 1 hari sebelum gejala influenza muncul dan 5 sampai dengan 7 hari setelah gejala influenza muncul atau seseorang mengalami sakit.

Namun demikian, bagi seseorang yang memiliki kondisi sistem kekebalan tubuh lemah maka akan menularkan virus ini, dalam jangka waktu yang agak lebih lama.

Tubuh manusia otomatis akan membentuk antibodi untuk jenis influenza tertentu melalui vaksin atau karena seseorang pernah mengalami influenza jenis tertentu sebelumnya.

Oleh sebab itu, jika seseorang terpapar jenis virus influenza yang sama maka antibodi akan melawannya sehingga akan mengurangi keparahan gejala yang muncul.

Namun demikian, seiring dengan berjalannya waktu, antibodi akan semakin menurun dan virus influenza ini tidak akan diam saja tetapi akan terus bermutasi sehingga akan selalu muncul virus influenza jenis baru.

Siapa saja yang rentan terserang virus influenza ?

Semua orang memang dapat terserang virus influenza ini. Namun demikian, ada beberapa orang yang rentan terserang virus influenza ini.

Orang orang yang rentan terinfeksi virus influenza ini, antara lain ;

- Balita dan lansia

- Wanita yang sedang hamil atau baru saja melahirkan

- Seseorang yang mempunyai sistem imun lemah

- Seseorang dengan kondisi tubuh kurang fit, kondisi tubuhkurang sehat atau kurang beristirahat

- Seseorang yang memiliki masalah kesehatan seperti penyakit jantung, asma, diabetes maupun obesitas

- Seseorang yang tinggal atau bekerja di fasilitas umum

Gejala influenza apa saja ?

Secara umum, gejala awal  influenza adalah bersin bersin, pilek dan hidung meler dan sakit tenggorokan.

Selain itu, terdapat gejala influenza lainnya seperti :

- Otot terasa sakit

- Demam, menggigil dan berkeringat

- Sakit kepala

- Batuk kering yang berkelanjutan

- Sesaknafas

- Merasa lemas

- Hidung tersumbat atau meler

- Sakit tenggorokan

- Sakit mata

- Pada anak disertai muntah dan diare

Gejala influenza ini akan muncul 2 sampai dengan 3 hari setelah seseorang teinfeksi virus ini. Untuk selanjutnya gejala ini akan hilang dalam jangka waktu kurang dari 1 minggu lamanya.

Namun demikian, untuk batuk dan rasa lemasnya bisa saja terjadi sampai beberapa minggu lamanya.

Meskipun seseorang yang terinfeksi virus ini dapat sembuh tanpa menimbulkan komplikasi, tetapi jika tidak ditangani secara tepat dapat saja menimbulkan masalah kesehatan lainnya atau komplikasi yang berbahaya.

Beberapa komplikasi yang disebabkan oleh influenza :

- Gangguan jantung

- Infeksi telinga

- Pneumonia atau radang paru paru

- Bronkitis

- Asma

Oleh sebab itu, apabila gejala influenza yang sudah hilang kemudian muncul gejala influenza lagi setelah beberapa hari.

Sebaiknya lakukan pemeriksaan ke dokter untuk memastikan, apakah Anda mengindap infeksi sekunder atau tidak. Hal ini, karena gangguan ini dapat mengancam jiwa seseorang dan dapat menimbulkan pneumonia.

Meskipun virus influenza ini dapat sembuh setelah beberapa hari, tetapi gejala influenza ini harus ditangani secara tepat supaya tidak menimbulkan komplikasi seperti yang disebutkan tadi.

Berikut cara tepat mengatasi influenza :

- Minum air putih

Apabila kondisi tubuh terinfeksi virus influenza maka perbanyaklah minum air putih hangat agar dapat mencegah dehidrasi serta menjaga tenggorokan tetap bersih dari kuman atau virus penyebab influenza tersebut.

- Beristirahat cukup

Anda dapat beristirahat yang cukup agar supaya dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, sehingga dapat melawan virus tersebut.

- Mengkonsumsi buah dan sayuran

Dengan memperbanyak konsumsi buah dan sayuran maka akan dapat membantu mengembalikan dan meningkatkan stamina tubuh.

- Penuhi kebutuhan asupan vitamin D

Dengan mengkonsumsi vitamin D maka akan membantu pembentukan kekebalan tubuh seseorang.

- Terapi uap tradisional

Terapi uap tradisional ini dapat menggunakan baskom yang berisi air hangat, kemudian campurkan minyak kayu putih atau rempah rempah lainnya agar lebih optimal. Untuk selanjutnya letakkan wajah diatas baskom tersebut.

- Mandi air hangat

Ketika badan dalam kondisi influenza maka tubuh membutuhkan suhu yang lebih hangat supaya dapat mengurangi gejala influenza yang muncul.

- Pakailah aroma mentol atau mint

Oleskan minyak kayu putih atau balsem diarea dekat lubah hidung, tenggorokan dan bagian dada supaya dapat menghangatkan melonggarkan hidung yang tersumbat.

- Konsumsi makanan yang mengandung cabai

Hal ini, karena kandungan capsaicin yang terdapat didalam cabai dipercaya terbukti efektif dapat membantu membersihkan rongga hidung.

Capsaicin merupakan zat aktif senyawa pedas yang terdapat pada cabai yang menimbulkan rasa pedas dan panas. Zat aktif ini sering dipakai untuk mengurangi rasa nyeri.

- Konsumsi obat pereda nyeri

Konsumsi obat pereda nyeri seperti paracetamol untuk membantu meredakan gejala demam dan nyeri otot.

Kapan diperlukan ke dokter ?

Apabila gejala influenza dalam jangka waktu beberapa hari belum juga mereda maka sebaiknya segera ke dokter.

Apalagi jika muncul gejala dehidrasi, terutama pada anak anak yang menolak minum susu sehingga muncul semburat biru di sekitar bibir dan dasar kuku tangan atau kaki serta warna kebiruan pada kulitnya.

Demikianlah artikel kami tentang cara tepat mengatasi influenza berikut gejala influenza, komplikasi influenza dan cara penyebaran virus ini.

Semoga bermanfaat untuk Anda !

Referensi :

Mayo Clinic, Diseases and Conditions, Influenza (Flu)

Healthline, Everything You Need to Know About the Flu

Heatline, What Causes teh Flu?

0 komentar